Serial Kartun Shinbi House - The Haunted House

Saya pertama kali tahu tentang serial kartun Shinbi House ini dari NET TV. Awalnya biasa aja, tapi lama-lama kok lucu juga ya, ini serial kartun temanya horror tapi gak menyeramkan gitu. Kartunnya juga gemes banget, ternyata kartun korea atau anime korea. Gara-gara keseringan nonton, Saya jadi penasaran pengen nonton terus. Kalian yang mau nonton bisa banget pantengin TV nya, jadwal tayang Shinbi House : setiap hari jam 15.00 WIB atau jam 3 sore di NET TV.

Serial Kartun Shinbi House- The Haunted House


Serial Kartun Shinbi House - The Haunted House - Obrolanku.com
Serial Kartun Shinbi House - The Haunted House

Judul asli Shinbi House sebenarnya The Haunted House yang artinya Rumah Berhantu. Rumah yang dimaksud di sini adalah sebuah apartemen atau rumah susun gitu ya teman-teman. Serial ini juga dikenal dengan judul Rumah Shinbi / Apartemen Shinbi / Shinbi Apartment.

Ceritanya bermula ketika ada keluarga yang baru pindah ke Rumah Shinbi yaitu kakak beradik Koo Hari dan Koo Doori, bersama Ayah dan Ibu mereka. Tanpa sengaja mereka bertemu dengan Goblin hijau bernama Shinbi, Ia adalah goblin berusia 102 tahun yang menjaga apartemen tersebut. 

Hari dan Doori membuat kesepakatan dengan Shinbi untuk membantunya membebaskan makhluk, imbalannya mereka bisa membuat 1 permintaan setiap mengalahkan makhluk. Shinbi juga memberi mereka Bola Makhluk yang bisa digunakan untuk mengalahkan makhluk halus.

Makhluk halus atau hantu yang dibebaskan Hari dan Doori sangat beragam, bahkan juga muncul di tempat lain, bukan hanya di Rumah Shinbi. Petualangan mengalahkan dan membebaskan makhluk pun jadi makin seru karena dilakukan bersama-sama. Hari dan Doori bertarung bersama Hyunwoo, Gaeun, Kanglim, Leon/Rion, Sara dan Geumbi. Serial ini sudah tayang sampai season 3, jangan sampai ketinggalan ceritanya ya.

Nah, kalau mau cerita lengkapnya Kalian bisa baca artikel Saya di bawah ini ya.


Selain serial kartun, Shinbi House juga ada aplikasinya yaitu permainan atau game yang bisa Kamu download di Handphone. Seru banget, jadi dari game itu Kamu bisa menangkap hantu seperti main Pokemon Go. Di dalamnya juga ada permainan puzzle dan lain sebagainya.

2 Komentar

  1. Kak aku mau request nama² makhluk gabungan di Shinbi's House season 3 ya kak 😁

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama