Metode pemasangan keramik tile on tile kini
memang sering digunakan. Metode ini memiliki kelebihan tersendiri yang
membuatnya menjadi cara pilihan. Pemasangan tile on tile membuat kita tidak
perlu menghilangkan keramik lama saat akan menggantinya.
Metode ini juga membuat waktu pengerjaan
menjadi lebih cepat. Namun sebelum itu, kita perlu memperhatikan beberapa hal
sebelum proses pemasangan keramik. Apa saja itu? Mari simak dan jangan sampai
salah, ya!
Syarat Penting Pemasangan Keramik dengan Cara Tile on Tile
Pemasangan tile on tile memang praktis.
Sebelum itu, kita perlu mengetahui beberapa syarat berikut agar hasil
pemasangan lebih maksimal!
1. Pastikan Keramik Lama telah Bersih
Sebelum pemasangan dengan
metode ini, pastikan keramik lama telah bersih sebelum mengaplikasikan tile
baru. Kebersihan permukaan keramik lama sangat penting untuk memastikan
pemasangan tile baru berjalan dengan lancar dan hasilnya maksimal.
Kotoran, debu, atau
sisa-sisa bahan perekat yang ada di permukaan lama dapat mengganggu daya rekat
keramik baru yang dapat menyebabkan ketidakrataan atau bahkan kerusakan. Dengan
membuat keramik lama benar-benar bersih, Anda menciptakan pondasi yang kokoh untuk pemasangan tile yang sempurna.
Proses pembersihan yang
teliti ini juga akan membantu agar tile baru lebih tahan lama dan terlihat
lebih rapi serta estetik. Anda pun bisa menghindari kerusakan karena persiapan pemasangan yang buruk.
2. Perbaiki Keramik Pecah atau Terangkat
Sangat penting untuk
memperbaiki keramik terangkat sebelum pemasangan tile baru.
Ini adalah langkah yang tepat dalam memastikan hasil yang optimal pada metode pemasangan
keramik tile on tile.
Keramik yang pecah atau
terangkat dapat menyebabkan berbagai masalah, mulai dari ketidakrataan
permukaan hingga kegagalan pada daya rekat keramik baru. Jika area yang rusak
tidak diperbaiki dengan baik, kemungkinan besar tile baru tidak akan menempel
dengan sempurna. Hal ini yang
dapat menyebabkan pergeseran atau bahkan kerusakan setelah pemasangan.
Selain itu, permukaan yang
tidak rata bisa menambah kesulitan dalam proses pemasangan. Ini membuat
pekerjaan jadi lebih lama dan hasil akhirnya tidak memuaskan.
Oleh karena itu, sangat
penting untuk memeriksa kondisi keramik lama dengan seksama dan memperbaiki
keramik yang pecah atau terangkat dengan bahan perekat yang tepat sebelum
melanjutkan ke tahap pemasangan tile baru.
Proses perbaikan ini juga
akan membantu menciptakan permukaan yang stabil dan kokoh. Keramik pun
memungkinkan untuk terpasang dengan lebih rapi dan tahan lama. Dengan perhatian
pada detail ini, Anda bisa memiliki hasil akhir yang estetis dan juga
memperpanjang usia pemakaian tile baru.
3. Buat Panduan Pemasangan Keramik yang Lurus
Panduan pemasangan keramik
yang lurus sebelum memulai pemasangan juga sangat penting. Hal ini terutama
ketika Anda menggunakan aplikasi tile on tile. Memastikan bahwa garis pemasangan keramik lurus akan
sangat berpengaruh pada hasil akhir yang rapi dan profesional.
Tanpa panduan yang tepat,
keramik bisa terpasang miring atau tidak sejajar sehingga dapat merusak
estetika dan kesan keseluruhan dari ruangan. Salah satu cara untuk membuat
panduan lurus adalah dengan menggunakan benang atau laser level untuk
memastikan setiap baris keramik dipasang dengan akurat.
Selain itu, panduan ini
juga membantu dalam menjaga jarak antar keramik tetap konsisten serta mencegah
celah yang tidak teratur. Pemasangan yang rapi akan menciptakan tampilan yang
lebih simetris dan lebih enak dipandang, serta mengurangi kemungkinan kesalahan
saat memotong keramik.
4. Gunakan Perekat Khusus Tile on Tile
Terakhir, perekat khusus tile
on tile sangat penting dalam pemasangan keramik baru di atas keramik lama.
Perekat khusus ini dirancang untuk memberikan daya rekat yang lebih kuat dan
tahan lama, sehingga keramik baru dapat menempel dengan sempurna pada permukaan
keramik lama tanpa masalah.
Menggunakan perekat yang
tepat sangat penting karena perekat biasa mungkin tidak cukup kuat untuk
menahan beban atau tekanan pada keramik yang sudah ada. Hal ini bisa
menyebabkan keramik baru terlepas seiring waktu.
Perekat khusus tile on
tile memiliki formula yang dapat mengatasi masalah kelembaban dan kekasaran
permukaan, sehingga sangat ideal untuk digunakan pada permukaan keramik lama
yang mungkin sudah sedikit tergores atau tidak lagi mulus.
Dengan memilih perekat
yang tepat, Anda juga bisa memastikan bahwa pemasangan keramik baru berjalan
lebih mudah, lebih cepat dan efisien.
Hal ini akan menghemat
biaya dan waktu, sekaligus memberi hasil akhir yang lebih rapi dan tahan lama.
Jadi, pemilihan perekat yang tepat sangat berperan dalam keberhasilan proyek
pemasangan dengan metode tile on tile.
Kesimpulan
Persyaratan di atas harus dipenuhi dalam
pemasangan keramik tile on tile untuk memperoleh hasil yang memuaskan. Metode
ini memang memiliki banyak kelebihan dan kerap dipakai saat ini. Dengan langkah
yang tepat, kita bisa melakukan pemasangan yang cepat, efisien, dan tentunya
tahan lama.
Pemasangan keramik dengan metode tile on tile kini
bisa dilakukan dengan dukungan produk Sika. Sika telah memiliki pengalaman
hingga 114 dan sudah menghandle proyek global seperti Kompleks Perumahan
Mirador de los Ocobos di Armenia, Colombia. Sika juga menjadi pencetus waterproofing
semen pertama di Indonesia.
Dalam pemasangan tile on tile, produk SikaCeram-200 TA Tilefix sangat bisa
diandalkan. Produk ini memiliki daya lekat yang sangat baik serta cocok untuk
aplikasi area yang terendam air. Produk juga cocok untuk keramik berukuran
besar, dapat diaplikasikan tile on tile, serta mudah digunakan dengan
menambahkan air.
SikaCeram-200 TA Tilefix memang solusi yang tepat jika Anda akan melakukan pemasangan keramik tile on tile. Bersama Sika, projek tidak hanya efisien, tetapi juga profesional dan memiliki kualitas tinggi.